Selama ini saya nge-blog ya hanya menggunakan perangkat Android saja, memang mungkin kemampuan ngeblog via android agak terkendala tapi jika berusaha terus tentu ada saja kemudahan yang didapatkan.
Sebenarnya sih tidak ada kendala yang berarti, jika hanya sekedar memposting tulisan/artikel saja namun ada beberapa hal yang mungkin saja sulit dilakukan jika mengelola blog hanya menggunakan hape android, misalnya:
- Jika ingin mengedit template, bisa dilakukan tapi harus menggunakan cara tersendiri untuk memudahkan nya
- Upload video kedalam postingan blog, juga bisa dilakukan menggunakan ponsel android, tapi juga harus menggunakan cara tersendiri pula.
- Dan yang tidak bisa dilakukan membuat hanya menggunakan hape android adalah membuat blog di wordpress.org karena harus install nya menggunakan komputer gitu sobat.
Nah pada kali ini saya akan bahas cara mudah upload video ke postingan blog, yang saya maksud adalah upload video langsung ya sobat, bukan embed video YouTube atau Facebook.
- Caranya adalah cukup menggunakan browser opera
- Jika belum punya silahkan download di google Play Store ada kok
- Kemudian install/buka opera browser
- Kemudian masuk ke blogger.com
- Pilih buat/edit postingan
- Nah kemudian pilih menu titik tiga pada opera browser
- Aktifkan tampilan Desktop
- Kemudian arahkan tempat video yang diinginkan
- Pilih menu video dalam menu postingan
- Pilih upload dari komputer
- kemudian cari keberadaan video
- setelah ketemu barulah pilih kemudian upload.
Jika gagal, mungkin ukuran video kamu ukurannya terlalu besar
Video bisa di kompres terlebih dahulu
Usahakan ukuran video dibawah 20MB
Upload video biasanya yang saya lakukan sebagai pengganti screenshot tutorial, karena tutorial video rekaman layar lebih mudah proses membuatnya dibandingkan tutorial screenshot.
Komentar
Posting Komentar